Pantai Bilik Sijile - Ketenangan yang Sesungguhnya

bilik sijile, taman nasional baluran, situbondo, jawa timur, pantai
Bilik Sijile
Mungkin masih asing dengan nama Bilik Sijile, namun tempat ini merupakan tempat yang menyimpan sejuta keindahan dan ketenangan bagi pengunjung disana. Tepatnya di sebelah timur Taman Nasional Baluran ,Situbondo Jawa Timur Indonesia, Bilik Sijile merupakan pantai yang menjadi tujuan wisatawan lokal.

Jauh dari pemukiman warga, pantai ini sangat terjaga kealamiannya, jauh dari polusi udara dan benar-benar belum terkotori oleh tangan-tangan tak bertanggung jawab.
pantai bilik sijile taman nasional baluran jawa timur situbondo
Bibir Pantai Bilik Sijile
Hal ternyaman yang bisa anda rasakan disana adalah kedamaian,ketenangan jiwa dan pikiran, dan tentunya meningkatkan mood anda. Benar-benar indah dan tenang, bahkan jika anda berkunjung ke sana bisa jadi anda satu-satunya pengunjung, karena waktu itu hanya kelompok kami yang menuju kesana sehingga berasa menjadi pemilik pulau pribadi. Sepanjang mata memandang tampak hutan manggrove mengelilingi pinggiran pantai, serta gunung baluran yang menjadi background menambah keindahan tempat ini.
 Terutama saat air laut surut, bibir pantai Bilik Sijile akan tampak seperti uluran lidah manusia, inilah yang menjadi salah satu alasan mengapa pantai ini dinamakan pantai bilik sijile, karena sijile memiliki arti lidah dalam bahasa madura.
Bukan hanya ketenangan di atas air laut yang bisa anda nikmati, anda bisa memandang keindahan bawah laut tanpa harus menyelam dan berenang karena airnya yang begitu jernih anda bisa langsung melihat kekayaan bawah laut Bilik Sijile yang begitu menakjubkan. Terumbu karang yang masih utuh dengan berbagai keindahannya serta gerombolan ikan-ikan yang berenang kesana kemari membuat keindahan Bilik Sijile semakin sempurna. Disana anda juga bisa bermain air bahkan berenang, karena airnya begitu tenang sehingga tidak berbahaya bagi pengunjung, jangan khawatir juga karena disana terdapat beberapa fasilitas sederhana seperti tempat untuk mengganti pakaian atau sekedar mandi setelah anda lelah berenang.

Akses menuju bilik sijile tidaklah begitu sulit karena bisa dijamah dengan kendaraan pribadi, selama dalam perjalanan anda juga akan disuguhi oleh kesejukan pepohonan di Taman Nasional Baluran, pemandangan alam liar begitu anda rasakan disana, tidak jarang anda akan bertemu dengan beberapa satwa-satwa yang menjadi koleksi taman nasional tersebut. Hamparan luas Taman Nasional akan memanjakan mata anda, padang rumput hijau menambah keasrian tempat ini.
Jika anda masih bingung untuk menuju tempat ini anda tidak perlu risau karena Bilik Sijile dapat anda temukan menggunakn fasilitas google maps.

Comments

Popular posts from this blog

Mendaki Puncak Gunung Piramid - Bondowoso, Jawa Timur

Batu Caves, Patung Budha Raksasa Terbesar Didunia